-->

Megah dan Indah, Inilah Penampakan 3D Sikuit Mandalika Indonesia untuk MotoGp 2021



MotoGP memamerkan kecantikan Sirkuit Mandalika di Indonesia, arena yang akan dipakai untuk MotoGP 2021. Begini gambaran desainnya dalam tiga dimensi.

Indonesia resmi menjalin kontrak dengan MotoGP untuk menggelar balapan mulai 2021. Arena yang akan digunakan adalah Sirkuit di kawasan Mandalika, Lombok, Nusa Tenggara Barat.
Sirkuit Mandalika belum dibangun di Indonesia. Sejauh ini, baru gambar layoutnya yang sudah diketahui, di mana sirkut itu punya panjang 4,32 km dan 18 tikungan.

MotoGP pun memberi gambaran detail soal Sirkuit Mandalika. Trek balap yang punya konsep sirkuit balapan jalan raya itu diperlihatkan dalam konsep tiga dimensi.
Di akun Instagram MotoGP, Sirkuit Mandalika dalam tiga dimensi tampak sangat cantik. Sebuah trek disiapkan di tepi pantai dan dikelilingi gunung di wilayah timur Indonesia.
Di sekitar sirkuit, gambaran tiga dimensi juga memperlihatkan banyak hunian-hunian bagus dan elit di antara ruang hijau. Hunian itu akan dipakai untuk menampung wisatawan menonton MotoGP Indonesia pada 2021.
Sirkuit Mandalika akan punya 40 garasi motor di area paddock, menampung 93,200 di area grand stand, dan secara menampung 138,700 di area tanpa tempat duduk. Sementara untuk hospitality suite-nya, Sirkuit Mandalika bisa menampung 7,700 orang.


Berlangganan update artikel terbaru via email:

0 Response to "Megah dan Indah, Inilah Penampakan 3D Sikuit Mandalika Indonesia untuk MotoGp 2021"

Post a Comment

Silakan berkomentar sesuai dengan isi artikel. berkomentarlah dengan kata yang sopan, no SARA, no spam, no P*RN.

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel